Cara mengatasi paket jne belum datang, nyasar begini caranya – Keberadaan media online shop, banyak dimanfaatkan oleh mereka yang hobi belanja ataupun shopping. Semakin maraknya pembelian beragam jenis produk melalui online shop ini, membuat agen jne kebanjiran akan order pengiriman.
Pengiriman yang dilakukan melalui jne memang terbilang bagus. Meksi demikian, ada juga saat pengiriman mengalami keterlambatan akibat masalah overload ataupun masalah teknis yang lain. Akibatnya barang yang dikirim tidak kunjung datang ke rumah.
Selain karena kesalahan teknis atau karena overload, masalah juga bisa muncul akibat pihak pengirim yang salah menuliskan alamat. Lantas bagaimana cara mengatasi paketan yang belum datang akibat salah alamat dan malah nyasar ke alamat lain?
Bagi anda yang juga merupakan pemilik toko online, ada kalanya anda mengalami proses pengiriman yang terburu-buru akibat menumpuknya order atau mungkin karena memang pembeli yang menginginkan barang dikirim lebih cepat. Hal ini dapat memicu kesalahan penulisan karena terburu-buru.
Cara Mengatasi Paket JNE Belum Datang,Nyasar Begini Caranya
Penulisan alamat yang salah, membuat kurir jne kebingungan akibat alamat yang tidak jelas. Untuk pelanggan atau pihak pengirim yang merasa paketan tidak segera datang, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, nah silahkan disimak berikut langkahnya.Penting di baca juga Paket JNE Reguler sampai Berapa Hari Untuk Pengiriman Lokal
Langkah pertama adalah dengan cara menghubungi pihak pengirim barang ataupun dokumen. Hal ini dilakukan untuk memastikan jika paketan tersebut memang telah dikirim oleh pihak pertama.
Jika memang telah dikirim, anda bisa meminta nomor resi ataupun nomor airwaybill yang tentunya sudah valid.
Selain melakukan kontak dengan pihak jne, anda dapat pula mendatangi secara langsung agen jne di tempat pengiriman.
Namun sebelum anda datang langsung ke agen, anda bisa melakukan pengecekan terlebih dahulu melalui fasilitas yang tersedia yakni fasilitas trace ataupun tracking jne, berdasarkan dengan nomor resi pengiriman barang valid yang telah anda miliki.Silahkan di baca dulu Cara Cek Resi JNE Via HP Panduan Khusus Pemula
Jika memang paket telah dikirim, anda bisa melakukan pengecekan bagaimana status barang anda. Sudahkan dalam proses atau mungkin sudah diterima oleh pihak penerima. Pada fasilitas ini, anda akan tahu bagaimana status barang yang anda kirim secara up to date.
Lakukan pengecekan Secara berkala Via Situs Resmi JNE
Hal yang perlu anda perhatikan adalah pengecekan melalui nomor resi jne, hanya dapat dilakukan jika pengiriman telah melampaui waktu 1 x 24 jam.
Waktu tersebut dihitung sejak paket yang dikirim, diterima oleh pihak jne ataupun saat nomor resi anda keluar. Jika belum mencapai waktu tersebut, nomor resi tidak akan dapat di tracking.Penting di baca juga BEGINI CEK RESI JNE DENGAN NAMA PENERIMA SECARA CEPAT
Buat anda para pemilik toko online, ini sangat penting di informasikan kepada pelanggan anda. Agar pelanggan tidak salah paham.
Karena biasanya setelah uang mereka bayar, maka mereka akan mempertanyakan nomer resi dari barang yang di beli tersebut.Silahkan di baca dulu STATUS JNE DELIVERED TAPI BARANG BELUM SAMPAI LAKUKAN INI
Selain langkah di atas, anda dapat pula datang secara langsung ke agen jne atau mungkin dengan menghubungi pihak jne guna mendapatkan informasi lebih jelas. Dalam hal ini, anda bisa melakukan panggilan secara langsung atau dapat pula lewat email.
Setelahnya, cs akan membantu anda dalam melakukan pengecekan atas barang yang tidak kunjung datang tersebut.
Intinya walaupun itu adalah murni kesalahan dari kita, pihak jne tidak hanya tinggal diam. Mereka akan berusaha melakukan pengecekan di mana posisi terakhir barang tersebut. Dan kemudian melakukan tindakan sesuai prosedur yang berlaku.
Nah itu dia di atas informasi mengenai cara mengatasi paket jne yang belum datang. Terimakasih dan semoga informasi di atas ada manfaatnya.Jangan lupa baca juga Jne Overload Berapa Lama Ketahui Penyebabnya